بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ
20 software untuk mempercantik windows 7- Hai sobat, anda bosan dengan tampilan windows 7? Tapi gak tahu cara memodifikasinya? Tenang aja sob softandrik punya solusinya. Setelah sebelumnya softandtrik membahas tentang 21 Shortkey rahasia pada windows 7. Pada kesempatan kali ini softandtrik akan mencoba membagikan beberapa kumpuluan software yang berguna untuk mempercantik windows 7.
Windows 7 Boot Updater
Software ini berguna untuk mengubah tampilan animasi dan teks pada saat proses booting berlangsung. Sebelum menggunakan software ini, sangat dianjurkan bagi anda untuk mem back up data terlebih dahulu. Softandtrik sudah menyediakan link downloadnya dan bonus untuk sobat 20 animasi booting. Sobat bisa langsung mendownload disini.
Logon Workshop
Software ini digunakan untuk mengubah tampilan background pada saat logon windows 7. Tidak hanya background, kalian bahkan bisa mengubah tombol logon, warna font, dll. Sobat bisa langsung mendownload disini.
Windows 7 Logon Screen Tweaker
Fungsi software ini hampir sama dengan Logon Workshop. Perbedaannya terletak pada penggunanya. Saran saya bagi anda yang masih newbie seperti saya, agar memakai software Windows 7 Logon Screen Tweaker saja daripada Logon Workshop. Sobat bisa langsung mendownload disini.
Dreamscene Activator
Windows DreamScene adalah sebuah fitur yang pertama kali diperkenalkan pada Windows Vista Ultimate yang memperkenankan video dan animasi yang kita inginkan untuk dipasang sebagai wallpaper desktop. Tetapi fitur ini tidak ada di windows 7. Dengan menggunakan Software ini sobat bisa menampilkan video sebagai wallpaper desktop sobat. Sobat bisa langsung mendownload disini.
Windows 7 Start Button Changer
Dengan menggunakan software ini, sobat bisa dengan mudah mengubah tampilan Orb (tombol start) original (bergambar jendela) dengan tampilan Orb yang beragam. Penggunaan software ini cukup mudah. Jika kita ingin mengganti Orb, pilih Select & Change Start Button lalu arahkan ke lokasi dimana kalian menyimpan file gambar Orb. Jika ingin mengembalikan Orb original, pilih Restrore Original Explorer Backup. Sobat bisa langsung mendownload disini.
Taskbar Transizer
Taskbar Transizer digunakan untuk mengubah tampilan taskbar windows menjadi lebih transparan. Dengan software ini sobat bisa mengatur level transparansi taskbar sobat. Sobat bisa langsung mendownload disini.
Logon Screen Rotator
Fungsi software ini adalah sobat bisa mengganti background logon screen. Logon Screen Rotator bisa mengganti gambar background kalian setiap kali kalian login. Berbeda dengan Logon Workshop yang hanya bisa mengganti background logon dengan satu gambar saja. Sobat bisa langsung mendownload disini.
CustoPack Tools

Jika ingin menmodifikasi keseluruhan tampilan Windows 7 sobat, software inilah jawabannya. Sobat bisa membuat seluruh tampilan Windows 7 dengan versimu sendiri mulai dari: theme, font, background, icon, kursor, sound, logon, bahkan hingga modifikasi file DLL. Tapi jika Sobat tidak ingin repot-repot mengubah semuanya satu per satu, coba saja download salah satu pack disini.

Library Icons Changer
Software ini berfungsu untuk mengganti icon library sobat yang terdiri dari My Documents, my music, my picture, my videos dll. Sobat bisa langsung mendownload disini.
AeroTuner
Software ini memungkinkan sobat untuk mengubah warna aero, garis aero, dan blur efek dengan hanya beberapa kali klik. Sobat bisa langsung mendownload disini.
Windows 7 Tray Icons Changer
software berfungsi untuk mengganti icon tray default. Icon tray meliputi: jaringan, volume, dan Action Center dll. Sobat bisa langsung mendownload disini.
Taskbar Thumbnail Tweaker

Taskbar Color Changer
Software ini digunakan khusus untuk mengubah tampilan warna taskbar sesuai dengan keinginan sobat. Sobat bisa langsung mendownload disini.
Copy/Delete Animation Modder
Dengan software ini, sobat bisa mengubah tampilan pada saat proses copy, paste, delete, dan move. Sobat bisa langsung mendownload disini.
Windows 7 Folder Background Changer
Software ini bisa mengubah background folder yang secara defaultnya berwarna putih dengan gambar pilihan kalian. Software ini juga bisa di aplikasikan pada subfolder dibawahnya. Sobat bisa langsung mendownload disini. Ini sob hasil dari penggunaan software di atas.
Drive Icon Changer
Gunakan software ini jika sobat ingin mengubah icon standar drive pada explorer dengan icon yang lain. Sobat bisa langsung mendownload disini.
Folderico
Software ini digunakan untuk mengubah tampilan folder yang biasa dengan tampilan dan warna yang berbeda. Sobat bisa langsung mendownload disini.
Navigation Button Costumizer
Semua tombol navigasi pada windows explorer bisa sobat ubah sesuai keinginan dengan menggunakan software ini. Sobat bisa langsung mendownload disini.
Windows 7 Aero Blur Tweaker
Software ini bisa membuat tampilan border menjadi lebih transparan. Sobat bisa langsung mendownload disini.
Task Manager Modder
Yang terakhir, software yang keren buat sobat yang ingin memodifikasi Windows 7 kalian. Task Man
0 Response to "SOFTWARE UNTUK MEMPERCANTIK WINDOWS 7 2016"
Posting Komentar